Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2022

RASA PAHIT DI MULUT PERTANDA GERD ?

Gambar
APA ITU GERD ? Suatu keadaan patologis dimana terjadi refluks dari asam lambung ke bagian esofagus dengan berbagai macam gejala akibat keterlibatan dari esofagus, faring, laring, dan saluran nafas. 1 Refluks terjadi melalui sfingter yang menjadi pemisah antara esofagus dengan lambung. 2   SEBERAPA SERING SIH GERD TERJADI ?      Kejadian GERD sering terjadi pada negara-negara bagian barat, namun relatif rendah di negara Asia-Afrika. Laporan di Amerika menunjukkan 1 dari 5 orang setiap minggunya mengalami regurgitasi dan/atau heartburn minimal sekali, serta lebih dari 40% mengalami gejala tersebut sekali dalam sebulan. Prevalensi esofagitis di Amerika Serikat mendekati 7% dibandingkan dengan negara non-western lebih rendah yaitu 1,5% di China dan 2,7& di Korea.      Di Indonesia sendiri, kasus GERD belum diketahui data pastinya, namun kasus esofagitis yang terdapat di Divisi Gastroenterologi Departemen Ilmu Penyakit Dalam FKUI-RSUPN Cipto Mangunkusumo Jakarta sebanyak 22,8% dari sel

Kenalan dengan Kencing Manis / Diabetes Melitus (DM)

Gambar
APA ITU KENCING MANIS / DIABETES MELITUS ?      Kencing manis / diabetes melitus merupakan suatu penyakit metabolik yang memiliki ciri-ciri gula darah tinggi (hiperglikemia), dimana bisa diakibatkan karena kelainan sekresi insulin, kerja insulin, ataupun keduanya. 1,2 APA SAJA MACAM-MACAM DIABETES MELITUS ? DM tipe I Kerusakan sel beta pankreas yang mengakibatkan produksi insulin tidak ada sama sekali, akibat dari autoimun ataupun idiopatik (tidak diketahui). Insulin merupakan suatu hormon yang dihasilkan oleh pankreas untuk mencerna gula darah dalam tubuh. DM tipe ini memerlukan insulin dari luar tubuh secara terus menerus. 2 DM tipe II Kelainan pada sel beta pankreas, mulai dari yang dominan resistensi insulin disertai defisiensi insulin relatif sampai yang dominan defek sekresi insulin disertai resistensi insulin. 1 DM tipe ini merupakan yang paling banyak terjadi dibandingkan tipe yang lainnya. 3 DM tipe lain : DM Gestasional DM tipe ini merupakan diabetes yang terjadi pada saat m